Babinsa Pantau Giat Penyerahan Paket PMT Dan Sembako Untuk Balita, Ibu Hamil, Lansia dan Kader PKK Kec. Klungkung

Indonesiaseharusnya.com – Kabupaten Klungkung, Anggota Babinsa Sp.Kauh Sertu I Wayan Wardana dan Babinkamtibmas bersama sama monitor giat kunjungan Ketua TP PKK Kab.Klungkung Ny.Ayu Suwirta beserta rombongan dalam rangka menyerahkan PMT (Pemberian Makanan Tamban) kepada Balita, Ibu Hamil serta Para Lansia dan pemberian Sembako kepada Kader PKK se- Kec. Klungkung yang bertempat di Balai Banjar Desa Adat Budaga Sp.Kauh Kecamatan Klungkung pada tanggal 23/11/2021 pada pukul 09.00 WITA.

Ketua TP PKK Kab.Klungkung disambut langsung oleh Bp.Camat Klungkung,Ketua TP PKK Kec.Klungkung serta Perwakilan masing masing Kader PKK Klungkung.

Adapun penyerahan PMT maupun Sembako bersumber dari dana BKK Provinsi Bali dimana warga yang mendapatkan sembako tersebut berjumlah 88 orang, yang mana sembako tersebut diberikan sesuai dengan katagori antara lain untuk Kader PKK mendapàtkan sembako berupa beras 10kg, Mie Instan 5 Bks dan Minyak goreng sedangkan Ibu Hamil, Balita dan Lansia masing masing mendapatkan Paket Susu berjumlah 2 Kotak.

Dalam keģiatan tersebut anggota Babinsa juga tidak henti hentinya selalu menghimbau kepada warga yang hadir agar tetap mematuhi protokol kesehatan.
(Danunit Inteldim 1610/Klungkung)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *